Aplikasi Bisnis Online Terbaik yang Wajib Kamu Punya

Karin Arini January 9, 2023 • 5 minute read

blog details

Banyak cara yang dapat dilakukan untuk memulai bisnis di era digital seperti saat ini, salah satunya melalui aplikasi bisnis berbasis online. Mungkin jika kamu baru merintis bisnis dan memulainya dengan berjualan online, tentu saja dengan adanya aplikasi bisnis online akan memudahkan kamu untuk memulainya. Mulai dari mengatur jadwal, mengatur perencanaan keuangan, hingga mengatur to do-list dapat dilakukan melalui aplikasi yang canggih saat ini. 

Lalu apa pengertian aplikasi bisnis online? Aplikasi bisnis online yaitu suatu aplikasi komputer atau perangkat lunak komputer untuk menunjang kegiatan bisnis suatu usaha/perusahaan. Aplikasi ini kebanyakan digunakan untuk bisnis melalui media internet. 

Dengan adanya aplikasi bisnis online ini, kamu tidak perlu mengeluarkan modal yang besar atau persiapan lainnya. Cukup dengan kuota internet dan kesiapan yang matang untuk memulainya. 

Untuk memudahkan kamu dalam berbisnis, berikut beberapa rekomendasi aplikasi bisnis online yang wajib kamu coba, check it out

1. WhatsApp Business 

kYRQIO3ybXFoPTv073HwBWMpacUq9JSS6-5qgFhXqKKWn9Q4Whwwy-5krvIOE5evRCjjco09QuOJ8p7trH6ZYnMh7EAeiBXrEYbY3rp4DH_q-Uxo0eEkDCIGZgxOBlkC-V22jBU9P9nBilh_BaTaXvhZ3_p7jO0Q-j5CwXkvb3mJhNCXWQ3X1j3NEk0c

Aplikasi bisnis online pertama yang wajib kamu coba adalah WhatsApp Business. Salah satu versi dari aplikasi chatting ini dapat memudahkan kamu dalam berbisnis. Dengan WhatsApp Business, kamu dapat mengembangkan bisnis yang kamu miliki dengan fitur yang telah disediakan. 

Kamu dapat berkomunikasi dengan partner bisnis kamu dengan lancar, ditambah bisnis yang kamu buat makin dipercaya oleh calon customer. Desain antar mukanya yang sama dengan WhatsApp versi biasa, tentunya kamu makin mudah untuk mengoperasikannya.

2. Google My Business 

7ycJR9KKwG6EZq-VJfZ9FylQRqXEPCt8jbOv6kF93BOAZfTThGnyHfU8M-7pe91z0dYvMfoCfyiIBHqPjNwuALGjMadpV4LLGwXvPAccqLgMasJt_W_T4c4r1kauoPpsVMExXuxpsw_IolNQWRjFqniBoA_1GTIXaKTlacJ3viRsacWqIzuMnHjk7G-x

Aplikasi satu ini tidak kalah mudahnya untuk dilakukan para pemilik bisnis. Salah satu produk dari Google ini dapat membantu kamu untuk menampilkan informasi mengenai bisnis yang sedang kamu kelola, agar semakin banyak dikenal orang melalui mesin pencarian. 

Aplikasi ini dapat membantu kamu untuk menampilkan informasi seperti kategori usaha, jam operasi, hingga alamat bisnismu. 

3. Aplikasi Marketplace 

bSdjSdSy4gCmYrgXLUUpjniuFNDEMLTBFme83ozrIr9qJuGhkJ0iSz5CLqjQmHvps8zspNvoSUXtMb9EG5W21bQBLzSCMGi64k7A9_MqceYf6usjBWC8SBPrtZLK2pdCMbu-3amK2yIuSV-s-tob1G_u6k1JNWoBrdEx9I4dt5EWJLUngP8zXeNjiZPHWg

Aplikasi bisnis berbasis online yang wajib kamu coba selanjutnya adalah aplikasi marketplace. Jika bisnis yang kamu bangun adalah bisnis jual beli online, maka aplikasi ini cocok untuk kamu gunakan. Aplikasi ini akan membantu kamu untuk mempermudah proses penjualan atau bisnis untuk pengiriman ke luar kota, luar provinsi hingga luar negeri. 

Dengan aplikasi marketplace, calon customer akan merasa aman untuk melakukan transaksi. Contoh berbagai aplikasi marketplace yang ada di Indonesia adalah Tokopedia, Shopee, Lazada, Bukalapak dan lain sebagainya.

4. Canva

7ZroLl5WYBQmm-0gh9AkA3gtEOWFjL9HZKtcvwN8q2My4L3Sn6fm0RBITu83BcDSN7HBSEnDXXSRv76t7rDDlJVZgrKxuduhAT5ozwpkRemaDn029nDa30r72BXK7RQwEtaXz7PlCK6uIuB-RfX63Jb7wyyQXkgXiA4X055HbaCv7n1B7c9z6hZDBdFR

Foto: suara.com

Untuk kamu yang memiliki bisnis online, aplikasi canva wajib kamu miliki. Canva adalah aplikasi yang mudah digunakan untuk membuat desain yang unik dan menarik.

Kalau kamu tidak ingin membuang waktu yang lama untuk membuat desain dengan menggunakan Adobe Photoshop, kamu bisa menggunakan Canva untuk membuat desain feed instagram, poster, infografik dan lainnya. 

5. Evernote 

PWLDYC5ylF9b6bupEqIHAIOnODHvXD7bF_1rpZaLebX9mGeAgJjh4qseZGSIEWjlrddZo7ccZ0YjVEMUD1U70byPP6Zg2tyl63uBEmY4wCov_znydjcWIS7Gfl3bs2uVCWWLeYzVuEi1q3TTAObopEUHmEfw8DX-EpUv6it_n7DI8f-qAnNST0DSSni3

Jika kamu seseorang yang pelupa, kamu dapat mengandalkan Evernote sebagai aplikasi yang dapat kamu unduh melalui smartphone. Aplikasi Evernote ini nantinya akan membantu kamu untuk mencatat kebutuhan dan hal-hal yang penting lainnya yang perlu diingat selama berbisnis.

Dengan aplikasi ini, kamu akan mudah untuk membuat jadwal dan catatan akan tersusun dengan rapi sehingga mudah untuk dicari. Aplikasi ini juga akan memudahkan kamu untuk menambah gambar, video dan audio ke dalam catatan dan tentunya dapat kamu akses secara offline. 

6. Kasirini

xlv_zQVEjXlMWh6raQWTieamjqYOeAEIqJBmT2aBN4KOm4iFm3iyHEBqK9yxR_MLhkt0XDxU9_wWf8dJ9jDc9fYm18GKd56TcigOxpyIyAEDhBmDFSO-WJorY3CirZJTJKgkbeGbQ9eDsc5V6bncrJt2ZujPcBWd4HbAN89Zbh4JFpO_Yr5hEwwV__2Nig

Terakhir adalah aplikasi yang paling wajib kamu miliki dalam berbisnis adalah Kasrini. Aplikasi Kasrini akan membantu kamu dalam mengelola bisnismu. Dengan aplikasi ini kamu dapat mengelola laporan keuangan, stok barang, POS dan yang lainnya.

Jika kamu memiliki beberapa outlet bisnis, tidak perlu khawatir. Karena aplikasi ini dapat memudahkan kamu untuk mengelola segala macam keperluan bisnismu hanya dalam satu aplikasi saja. Sangat mudah bukan?

Itulah beberapa aplikasi bisnis berbasis online yang wajib kamu miliki dalam berbisnis. Dengan aplikasi-aplikasi online tersebut, banyak bisnis yang menjadi mudah untuk dikembangkan. Selamat mencoba!